Pendidikan sebagai hak azasi manusia tercantum pada pasal 28B ayat (2) UUD 1945 yang tertulis:"Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup, tumbuh dan berkembang serta berhak atas perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi". Psal 28C ayat (1) yang tertulis,"Setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya, berhak mendapatkan pendidikan dan memperoleh manfaat dari ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan budaya, demi meningkatkan kualitas hidupnya dan demi kesejahteraan umat manusia".
Sejalan dengan Undang-Undang tersebut untuk memenuhi hak-hak warga negara terhadap akses pendidikan bermutu, pendidikan kesetaraan menawarkan peluang bagi semua pihak untuk menikmati hasil pendidikan bermutu. Orang tua mempunyai pilihan terhadap layanan pendidikan yang sesui bagi anak-anaknya. Pilihan ini merupakan hak orangtua yang dijamin oleh peraturan perundang-undang.
Keluarga merupakan lembaga kecil dimana dimana pendidikan yang terarah, terencana dan berkesenambungan dapat dimulai. Pendidikan yang dilaksanakan di rumah adalah suatu proses pemindahan, pembentukan kehidupan yang berkarakter, melalui contoh/teladan dan pelatihan yang terbentuk secara unik dan saling memberi makna.
Pendidikan dalam keluarga yang baik, dapat membuat seseorang mampu menemukan jati diri identitas dirinya. Pendidikan seperti ini dikenali dengan nama sekolahrumah (homeschooling). Kumpulan sekolahrumah sebagai satuan pendidikan nonformal untuk meningkatkan mutu dan hasil pembelajaranya.
Buku Komunitas sekolahrumah ini merupakan acuan bagi penyelenggara komunitas sekolahrumah atau dapat dijadikan referensi bagi pelaksana sekolahrumah tunggal. Semoga Buku Komunitas Sekolahrumah ini bermanfaat untuk memperluas akses dan meningkatkan mutu pendidikan kesetaraan khususnya dan umumnya bagi pembangunan pendidikan nasional.
INFO BUKU
Judul : Komunitas Sekolahrumah
Penulis : Direktorat Jenderal Pendidikan Luar Sekolah
Penerbit: Dirjen Pend Luar Sekolah
Edisi: 2006
Halaman: 66
Ukuran: 14.5 X 20.5 cm
Sampul: Soft Cover
Bahasa: Indonesia
Kondisi: Buku Bekas Koleksi Pribadi
Harga: Rp.45.000
Call No: 370/Pen/k
LIHAT BUKU PENDIDIKAN LAINNYA >>
LIHAT BUKU PENDIDIKAN LAINNYA >>
No comments:
Post a Comment