Search This Blog

PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA APRESIASI SASTRA DI SEKOLAH DASAR, Zulela

Abad modern menuntut kemampuan membaca dan menulis yang memadai, sehingga bangsa Indonesia dituntut untuk memosisikan dirinya sebagai bangsa yang berbudaya baca tulis. Untuk itu diperlukan upaya pengembangan, baik melalui jalur pendidikan formal maupun nonformal. Pengembangan melalui jalur formal dimulai dari jenjang sekolah dasar. Sekolah dasar sebagai tahap pertama pendidikan dasar, sudah selayaknya dapat membentuk landasan yang kuat untuk tingkat pendidikan selanjutnya.

Maka dari itu, sekolah harus membekali lulusannya dengan keterampilan dasar yang memadai, di antaranya adalah keterampilan berbahasa. Dengan keterampilan berbahasa yang dimiliki, siswa mampu menimba berbagai pengetahuan, mengapresiasi seni, dan mengembangkan diri secara berkelanjutan. Jadi, pembelajaran bahasa Indonesia yang dimulai dari sekolah dasar perlu dilaksanakan dengan benar.

Namun kenyataan di lapangan, guru, khususnya guru sekolah dasar banyak yang belum mampu melaksanakan pembelajaran keterampilan berbahasa secara benar. Ditambah lagi dengan terbatasnya buku referensi untuk menunjang pembelajaran tersebut. Buku ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan para guru, khususnya guru sekolah dasar dalam pembelajaran Bahasa Indonesia.

INFO BUKU

Judul: Pembelajaran Bahasa Indonesia Apresiasi Sastra Di Sekolah Dasar
Penulis: Zulela, M.S., M.Pd.
Penerbit: Rosda
Edisi: 2012
Halaman: 140
Ukuran: 15 x 21 cm
Sampul: Soft Cover
Bahasa: Indonesia
Kondisi: Buku Baru
Harga: Rp. 32.500 Rp. 28.600
Call No:

No comments:

Post a Comment