Search This Blog

INGIN MENJADI SEORANG JUARA, Toe Aik Cher

Manfaat berolahraga tidak dapat diremehkan. Olahraga menghasilkan gaya hidup yang lebih sehat, rasa sejahtera yang lebih besar, dan karier pada bidang olahraga. Pada buku ini, Teo Aik Cher menekankan karakteristik kunci yang dimiliki atlet agar menjadi juara. Dengan gaya penulisan yang ramah dan mengasyikkan, dia menggunakan kata “Champion” sebagai akronim dan menggali ciri kepribadian khas yang dimiliki atlet dan apa yang menjadikan ciri kepribadian juara itu. Bersama dia kita dapat menemukan keunggulan olahraga tingkat dunia dan mencari apa yang membentuk pola pikir juara.

"Buku ini merupakan peta jalan yang ditulis untuk memberikan inspirasi dan memandu remaja agar senantiasa berada di jalur yang lurus dan sempit. Banyak olahraga dan game telah dibahas pada buku ini, yang menampilkan juara laki-laki dan perempuan, normal dan cacat; para juara tersebut datang dari begitu banyak bagian dunia dan khususnya dari Singapura.

C Kunalan

Assistant Professor, National Institute of Education National Technological University, Singapore

Singapore Sportsman of the Year 1968 and 1969

Teo Aik Cher adalah pendidik yang tulisan dan ilustrasinya telah dimuat di sejumlah publikasi. Ia adalah penulis dan ilustrator enam seri buku bestseller tentang Bagaimana Cara?: Why Procrastinate?, Why Take Action? Why Simplify?, Why be a Champion?, Why Study Smart? dan Why Worry? Be Happy!. Berbagai seri buku Aik Cher tersebut telah diterjemahkan ke bahasa Arab, Indonesia, Cina, dan Vietnam. Buku-buku ini juga telah dimuat di daftar buku bestseller di Popular Bookstore dan daftar buku bestseller di The Sunday Times.

INFO BUKU

Judul : Ingin Menjadi Seorang Juara
Penulis : Toe Aik Cher
Penerbit: Indeks
Edisi: 2012
Halaman: 148
Ukuran: 13 x 20 cm
Sampul: Soft Cover
Bahasa: Indonesia
Kondisi: Buku Baru
Harga: Rp. 40.000 Rp. 35.200
Call No:

No comments:

Post a Comment